PERAYAAN FATHERS DAY DAN PESLANI PRIA ADVENT MEDAN RAYA & DELI SERDANG SUKSES DIGELAR MERIAH
Medan. Adventdsku.org – 14 Juni 2025 — Dengan penuh sukacita dan semangat pelayanan, perayaan Father’s Day sekaligus Pesta Lagu Rohani Pria Advent (PESLANI) yang diikuti oleh Pria Advent dari Distrik Medan Raya dan Distrik Deli Serdang telah sukses diselenggarakan di Gedung Pertemuan Advent Air Bersih, Medan.
Acara ini mengusung tema inspiratif: “Aku Mau Bernyanyi, Aku Mau Bermazmur, Aku Mau Menginjil.”
Tema ini menjadi semangat utama dalam setiap rangkaian kegiatan yang berlangsung sepanjang hari.
Acara dimulai sejak pagi hari dengan Ibadah Sekolah Sabat, yang disertai dengan penyampaian lagu-lagu pujian yang merdu untuk kemuliaan Tuhan. Dalam sesi ini juga digelar acara spesial, yakni “Ayahku Pahlawanku” dan “Like Father Like Son”.
Keluarga Pdt. Rimon Simanjuntak dan keluarga Bestari Pandiangan bersama anak-anak mereka tampil dan diwawancarai oleh Pdt. Samardi Aruan. Anak-anak Mereka membagikan kesan pribadi mengenai sosok ayah dalam kehidupan keluarga masing-masing yang menyentuh hati banyak jemaat yang hadir.
Dalam sesi “Like Father Like Son”, para ayah yang sudah lanjut usia turut diundang untuk membagikan kesan dan pandangan mereka tentang figur ayah yang menjadi teladan di masa lalu. Puncaknya, dilakukan pemberian dasi secara simbolis dari para istri kepada suami masing-masing, sebagai tanda penghargaan dan kasih sayang di Hari Ayah.
Memasuki jam Khotbah, Firman Tuhan disampaikan oleh Pdt. B. Sitanggang, Ketua Daerah Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh Sumatera Kawasan Utara (DSKU). Dalam khotbahnya, ia menekankan pentingnya peran ayah sebagai imam dalam keluarga, pemimpin rohani, dan penuntun keluarga menuju keselamatan kekal di dalam Kristus.
Di akhir khotbah, dilakukan doa berkat khusus bagi seluruh ayah. Para pendeta yang telah diurapi diundang ke depan untuk menumpangkan tangan dan mendoakan para ayah, memohonkan berkat agar mereka makin dikuatkan untuk memimpin keluarga dalam terang Tuhan.
Setelah selesai Sesi Ibadah dilanjutkan dengan jamuan kasih dengan makan siang bersama dalam suasana kekeluargaan.
Pada pukul 14.00 WIB, acara dilanjutkan dengan PESLANI Pria Advent, dipandu oleh MC oleh Bapak Malatua Hutagalung. Kegiatan ini diikuti oleh 10 peserta dari Distrik Medan Raya dan dua dari Distrik Deli Serdang. Para pria tampil luar biasa, menyanyikan lagu-lagu pujian dengan penuh penghayatan dan semangat rohani.
Setelah semua peserta tampil, penghargaan diberikan kepada seluruh peserta PESLANI berupa souvenir tempat minuman, serta piagam penghargaan dan tropi
untuk kontingen yang mendapat penilaian kategori. Suka cita dan apresiasi terpancar dari wajah semua peserta.
Acara ditutup dengan sambutan hangat dari:
- Bapak Dr. Korliston Sijabat, Ketua Panitia
- Ibu Erita Siburian, Sekretaris
- Ny. T. R. Sitanggang, Koordinator Musik DSKU
- Pdt. B. Sitanggang, Ketua DSKU
- Pdt. Jimmy Havelar, Direktur Musik dan Kesehatan Uni Indonesia Kawasan Barat (UIKB)
Dalam sambutannya, Pdt. Jimmy Havelar menyatakan apresiasi tinggi atas penyelenggaraan acara ini yang untuk pertama kalinya merayakan Hari Ayah dan PESLANI secara gabungan di wilayah UIKB dan DSKU. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi agenda tahunan yang terus berkembang dan menjadi sarana pemersatu serta pembinaan iman bagi para pria Advent.
Para peserta mengungkapkan bahwa acara ini sungguh luar biasa dan menyentuh hati. Mereka berharap agar acara serupa dapat terus dilanjutkan dengan lebih baik lagi di masa depan. Terima kasih kepada seluruh panitia dan semua pihak yang telah mendukung suksesnya acara ini.
Tuhan memberkati seluruh Ayah agar tetap menjadi teladan, pemimpin rohani, dan pelayan dalam keluarga serta jemaat.(Red//Komunikasi DSKU)
